Tuesday, April 30, 2013

Cupcake Cokelat dengan Topping Selai Kacang

Posted by Unknown at 11:57 PM

Resep cupcake ini menggunakan cokelat dan selai kacang sebagai cita rasa utama. Jika Anda seorang penggemar kacang dan cokelat maka Anda harus mencoba resep yang satu ini. Cupcake ini terasa lembab, nikmat dan lezat. Pastikan segelas susu untuk menemani Anda bersantai. 

Komposisi Bahan :
- 12 sendok makan mentega manis
- 2 / 3 cangkir gula pasir
- 2 / 3 cangkir gula coklat kemasan
- 2 butir telur ayam
- 2 sdt  ekstrak vanili
- 1 cangkir susu cair
- 1 / 2 cangkir krim asam
- 2 sendok makan kopi seduh
- 1 3 / 4 tepung serba guna
- 1 cangkir cokelat bubuk
- 1 1 / 2 sdt baking soda
- 1 / 2 sdt garam

Cara pembuatan :
Panaskan oven hingga 170 °C. Lapisi loyang cetakan dengan kertas timah.
Kocok mentega dan gula dalam mangkok besar dengan mixer berkecepatan tinggi ± 5 menit hingga adonan lembut dan ringan. Pindahkan pada kecepatan sedang, masukkan telur satu-persatu, lalu tambahkan vanili dan aduk rata.
Dalam mangkuk terpisah, tuang susu cair, krim asam dan kopi lalu aduk-aduk.
Dalam mangkuk lain, ayak tepung, cokelat bubuk, soda kue, dan garam secara bersamaan.
Atur mixer pada kecepatan rendah, campurkan adonan susu cair dan ayakan tepung secara bergantian. Kocok lagi hingga adonan tercampur rata.
Tuang adonan ke dalam loyang cetakan (takaran yang ideal seukuran satu sendok es krim). Masukkan ke dalam oven dan panggang selama 20 sampai 25 menit. Untuk memastikan kue matang, tusuk-tusuk permukaan dengan tusuk gigi.
Setelah matang, keluarkan dari oven dan diamkan selama 10 menit. Pisahkan dari cetakan, dan biarkan beberapa saat sebelum dilapisi. Oles tiap cupcake dengan Peanut Butter Icing dan taburi dengan kacang cincang sesuai kesukaan.

Peanut Butter Icing
- 1 cangkir gula konveksi
- 1 cangkir selai kacang
- 5 sdm mentega tawar
- 3 / 4 sdt ekstrak vanili
- 1 / 3 cangkir krim kue
Masukkan semua bahan kecuali krim kue ke dalam mangkuk besar kemudian kocok dengan mixer dengan kecepatan rendah atau medium, sambil aduk-aduk dengan sendok kayu. Tambahkan krim dan lanjutkan kocok dengan kecepatan tinggi sampai adonan terasa lembut dan ringan.

0 comments on "Cupcake Cokelat dengan Topping Selai Kacang "

Post a Comment

Tuesday, April 30, 2013

Cupcake Cokelat dengan Topping Selai Kacang


Resep cupcake ini menggunakan cokelat dan selai kacang sebagai cita rasa utama. Jika Anda seorang penggemar kacang dan cokelat maka Anda harus mencoba resep yang satu ini. Cupcake ini terasa lembab, nikmat dan lezat. Pastikan segelas susu untuk menemani Anda bersantai. 

Komposisi Bahan :
- 12 sendok makan mentega manis
- 2 / 3 cangkir gula pasir
- 2 / 3 cangkir gula coklat kemasan
- 2 butir telur ayam
- 2 sdt  ekstrak vanili
- 1 cangkir susu cair
- 1 / 2 cangkir krim asam
- 2 sendok makan kopi seduh
- 1 3 / 4 tepung serba guna
- 1 cangkir cokelat bubuk
- 1 1 / 2 sdt baking soda
- 1 / 2 sdt garam

Cara pembuatan :
Panaskan oven hingga 170 °C. Lapisi loyang cetakan dengan kertas timah.
Kocok mentega dan gula dalam mangkok besar dengan mixer berkecepatan tinggi ± 5 menit hingga adonan lembut dan ringan. Pindahkan pada kecepatan sedang, masukkan telur satu-persatu, lalu tambahkan vanili dan aduk rata.
Dalam mangkuk terpisah, tuang susu cair, krim asam dan kopi lalu aduk-aduk.
Dalam mangkuk lain, ayak tepung, cokelat bubuk, soda kue, dan garam secara bersamaan.
Atur mixer pada kecepatan rendah, campurkan adonan susu cair dan ayakan tepung secara bergantian. Kocok lagi hingga adonan tercampur rata.
Tuang adonan ke dalam loyang cetakan (takaran yang ideal seukuran satu sendok es krim). Masukkan ke dalam oven dan panggang selama 20 sampai 25 menit. Untuk memastikan kue matang, tusuk-tusuk permukaan dengan tusuk gigi.
Setelah matang, keluarkan dari oven dan diamkan selama 10 menit. Pisahkan dari cetakan, dan biarkan beberapa saat sebelum dilapisi. Oles tiap cupcake dengan Peanut Butter Icing dan taburi dengan kacang cincang sesuai kesukaan.

Peanut Butter Icing
- 1 cangkir gula konveksi
- 1 cangkir selai kacang
- 5 sdm mentega tawar
- 3 / 4 sdt ekstrak vanili
- 1 / 3 cangkir krim kue
Masukkan semua bahan kecuali krim kue ke dalam mangkuk besar kemudian kocok dengan mixer dengan kecepatan rendah atau medium, sambil aduk-aduk dengan sendok kayu. Tambahkan krim dan lanjutkan kocok dengan kecepatan tinggi sampai adonan terasa lembut dan ringan.

0 comments:

Post a Comment

 

안 녕 하 세 요 Copyright 2009 Sweet Cupcake Designed by Ipiet Templates Image by Tadpole's Notez